Ini Keuntungan yang Bisa Dirasakan Bila Punya Rumah Dua Lantai

0

Beliruma Rumah dua lantai merupakan solusi bagi Anda yang ingin membangun rumah di lahan yang sempit terutama di area perkotaan.

Meskipun proses konstruksinya lebih lama dibandingkan rumah satu lantai, namun ada nilai tambah yang bisa dirasakan oleh pemilik hunian.

Berikut beberapa keuntungan yang bisa dirasakan bila Anda memiliki rumah dengan dua lantai.

1. Lebih banyak ruang

Memiliki rumah dua lantai artinya Anda akan memiliki lebih banyak ruang yang bisa digunakan.

Karena itu, meskipun dibangun pada lahan yang tidak terlalu luas, kebutuhan ruang untuk seluruh penghuni rumah tetap bisa terpenuhi.

Banyaknya ruang bisa berdampak pada nilai rumah. Jika Anda ingin menambah nilai jual rumah di masa depan, pertimbangkanlah untuk membangun rumah dua lantai.

2. Lebih Banyak Privasi

Rumah lantai dua tak hanya akan memberi keluarga Anda lebih banyak ruang untuk bergerak namun juga memberi lebih banyak privasi.

Lantai pertama biasanya digunakan untuk menunjang aktivitas di siang hari. Sementara kamar tidur dan ruang keluarga tetap berada di lantai atas.

Dengan begitu, keluarga bisa leluasa beraktivitas di lantai dua meskipun ada tamu yang datang ke rumah. 

3. Hemat Biaya Konstruksi

Ternyata membangun rumah dua lantai biaya konstruksinya lebih hemat dibandingkan rumah satu lantai. Hal tersebut karena denah rumah dua lantai biasanya dibuat berukuran lebih kecil.

Selain itu, rumah dua lantai membutuhkan lebih sedikit bahan atap dan pondasi karena tidak tersebar seperti yang terjadi pada rumah satu lantai.

Biaya pemasangan listrik di rumah dua lantai pun lebih murah. Pada rumah satu lantai, Anda harus menyediakan kabel pada bidang horizontal yang lebih tersebar.

Dibutuhkan lebih banyak waktu dan energi untuk memindahkan listrik dari satu sisi rumah ke sisi lainnya.

Namun, jika Anda membangun rumah dua lantai dengan luas yang sama, kabel listrik akan mengalir secara vertikal ke bawah di seluruh rumah.

Bila sudah memantapkan hati untuk memiliki rumah dua lantai, konsultasikan biaya pengerjaan dan desain impian kepada arsitek profesional, seperti dilansir dari Kompas.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *